Wednesday, April 29, 2009

Undangan sobat7.tk

Hari ini akhirnya semakin ramai juga forum yang dibuat untuk mempertemukan anak-anak lulusan SMA N 1 Kebumen 07. Sebuah forum yang hanya bermodal nekad. Creator sendiri adalah Qorib Munajat (Ajat) yang mulai berpikiran untuk membuatnya. Pertama kita hadir sebagai kumpulan dalam sebuah group di YahooGroup. Memang ramai, tapi dirasa kurang nyaman. Untuk itu terbentuklah Forum Sobat 7 ini.
Kita sendiri belum jelas mengenai apa slogan atau simbol kita dalam forum ini. Untuk itu kami sangat membutuhkan saran-saran dari temen-temen 07 semua.
Kita sebenarnya hanya ingin forum ini ramai dengan kehadiran teman-teman didalamnya. Sebagai sarana kita sharing, apapun itu. Admin juga terbuka untuk saran dan kritik dari kalian semua. N yang penting jangan cuma diam begitu saja. Ayo gabung dengan kita semua di forum sobat7.tk. 


Tuesday, April 28, 2009

IQ Tinggi Cenderung Bijak Putuskan Masalah Ekonomi

Baru saja dapat info dari Kompas. Silahkan simak yang berikut ini.


SELASA, 28 APRIL 2009 | 22:14 WIB
KOMPAS.com — Orang-orang dengan kemampuan intelegensia (IQ) tinggi cenderung mampu mengambil keputusan-keputusan ekonomi lebih bijak. Demikian hasil studi yang dilakukan para peneliti dari Universitas Minnesota, AS.
"Temuan ini dapat mengungkap faktor-faktor penentu kesuksesan ekonomi di antara individu dan di berbagai negara," ujar Aldo Rustichini, salah satu peneliti dari Universitas Minnesota.
Hasil penelitian yang dimuat dalam Proceedings of the National Academy of Sciences teranyar ini melibatkan 1.000 orang relawan dalam sebuah perusahaan. Pada penelitian tersebut, masing-masing relawan diukur kemampuan kognitifnya dan diminta untuk memutuskan sejumlah pilihan yang berkaitan dengan ekonomi untuk diterapkan dalam pekerjaannya.
Sukarelawan yang memiliki tingkat IQ di atas rata-rata ternyata cenderung dapat mengukur risiko lebih baik. Mereka juga lebih pintar melakukan efisiensi biaya dan konsisten dalam pengambilan keputusan.
Selain itu, orang-orang dengan IQ tinggi lebih mudah menyesuaikan dengan kebijakan organisasi yang bersifat strategis. Bahkan, mereka juga menunjukkan kepedulian sosial lebih tinggi.
Para peneliti juga mengukur daya tahan dalam pekerjaan baru. Dalam eksperimen ini, perusahaan menjanjikan bayaran kepada relawan yang dapat bertahan minimal satu tahun. Bagi yang gagal dan keluar sebelum satu tahun malah harus membayar denda. Hasilnya, pekerja dengan IQ di atas rata-rata punya daya tahan dua kali lipat.
Rustichini mengatakan, karakteristik individu yang menentukan kesuksesan ekonomi antara lain kesabaran, kemampuan mengambil risiko, dan perilaku sosial yang efektif. Ketiga faktor tersebut secara bersam-sama berpengaruh terhadap kemampuan kognitif yang dibutuhkan dalam pengambilan keputusan.
"Ini juga menunjukkan bahwa pendidikan sejak dini tidak hanya berpengaruh terhadap perkembangan kognitif, tapi juga meningkatkan kemapuan mengambil keputusan lebih efektif," ujar Stephen Burks, peneliti lainnya.

iyah..lalu bagaimana saat kepemimpinan bapak BJ Habibie??apakah pada saat itu beliau mampu membuat perekonomian Indonesia membaik?Disaat itu saya masih belum memahami tentang masalah-masalah perekonomian yang sangat komplek itu. Hm....

Monday, April 27, 2009

Laporan Kerja Lab COA : Port Mapping

Gambar Rangkaian
Half Adder
MUX 4 to 1
D Flip-Flop
Port Mapping
Waveform yang Dihasilkan


Wednesday, April 22, 2009

Happy Earth Day : 75 Tips Menyelamatkan Bumi

Sebarkan Tip ini kepada tiap orang yang anda jumpai. Memang lidah tak
bertulang, berbicara memang lebih mudah dibanding melakukannya.
Padahal tanpa banyak bicarapun sebenarnya kita semua bisa ikut
mengambil bagian dalam upaya pelestarian lingkungan

1. Jangan menggunakan listrik untuk penerangan atau peralatan kecuali jika anda benar-bnar sedang menggunakannya, jika tidak menggunakannya matikanlah !
2. Menggunakan lampu luorescent (neon) yang hemat energi.
3. Pergunakan penerangan, pembangkit listrik, unit-unit pemanas bertenaga surya.
4. Manfaatkan lebih banyak penerangan cahaya alam.
5. Pergunakan ventilasi yang struktural untuk penyejuk ruangan daripada menggunakan Air Condition (AC)
6. Pergunakan air dingin, bukan air panas.
7. Pastikan peralatan bertenaga listrik tetap efisien dan terawat dengan baik
8. Pengendalian penerangan, alat pendingin udara secara otomatis, misal dengan alat sensor cahaya
9. Pergunakan alat-alat pematul cahaya untuk menggantikan lampu penerangan.
10. Pergunakan film pelapis kaca atau rayban untuk mengurangi panas matahari.
11. Tanamlah tanaman sebanyak mungin di kebun anda untuk mengurangi karbondiosida.
12. Jangan membakar apa saja, bahkan rokok.
13. Lengkapi mobil atau motor anda dengan katalisator.
14. Jika anda menghentikan kendaraan dalam waktu yang tidak lama, jangan matikan mesin kendaraan anda.
15. Kurangi bawaan pada kendaraan anda untuk mengurangi beban, bahkan mengeluarkan sebatang pensil dari kendaraanpun akan membantu.
16. Jangan membuang sesuatu yang dapat di daur ulang, seperti kaleng aluminium dan kertas. Simpan dan berikan pemulung untuk dijual kembali.
17. Meminimalisir penggunaan styrofoam (gabus sintetik) untuk bungkus makanan.
18. Lihat dan periksa kembali jika anda menggunakan aerosol, cat, AC, apakah mengandung khlorofluorokarbon (CFC).
19. Jangan beli barang apapun yang langsung dibuang sesudah dipakai sekali, jika ada barang sejenis yang dapat dibeli sebagai investasi jangka panjang.
20. Belilah produk yang anda sukai sehingga produk tersebut tidak perlu diganti sampai benar-benar rusak dan tidak dapat dipakai kembali.
21. Cobalah untuk tidak memiliki barang yang hanya memiliki nilai estetika saja.
22. Berhati-hati dengan barang plastik yang anda beli karena ada beberapa jenis plastik tidak dapat di daur ulang.
23. Bawalah tas anda sendiri jika hendak berbelanja yang terbuat dari kain atau kanvas untuk mengurangi produk plastik.
24. Katakan pada seseorang jika anda melihatnya membuang sampah secara sembarangan.
25. Jangan sekali-sekali memotong tanaman atau menebang pohon karena tetumbuhan membantu menyelamatkan bumi.
26. Sirami taman anda dengan air hujan, buat sistem tadah hujan.
27. Pergunakan air sehemat mungkin untuk mencuci kendaraan dan menyiram kebun anda.
28. Pisahkan sampah yang dapat di daur ulang dan tidak.
29. Jangan membuang sampah kedalam saluran air, terusan air, sungai dan laut.
30. Jangan gunakan bahan kimia terutama bahan detergen dan bahan pembersih yang mengandung phospat.
31. Pakailah bahan pengganti zat kimia dalam rumah misal jus lemon dicampur dengan garam,cuka dan amoniak.
32. Jangan menggunakan air lebih dari yang anda perlukan.
33. Apabila mungkin, air di daur ulang.
34. Jangan menggunakan air untuk membersihkan halaman jika dapat dibersihkan dengan sapu.
35. Pastikanlah agar keran bekerja dengan baik dan pergunakan pancuran yang mengalir pelan.
36. Periksa pembilas toilet berada dalam keadaan baik untuk menghindarkan pembilasan yang tidak perlu.
37. Simpan air bekas dan mesin cuci pakaian untuk mencuci kendaraan anda.
38. Biasakan meminum air dengan tidak menyisakan air dalam gelas.
39. Jangan melakukan perjalanan, kecuali anda terpaksa melakukannya.
40. Jangan melakukan perjalanan dengan kendaraan pribadi, kecuali jika anda memang terpaksa.
41. Pergunakan kendaraan umum untuk mengurangi kemacetan, karbon monoksida dan ongkos parkir.
42. Pergunakan sepeda, jika jarak yang ditempuh relatif dekat.
43. Pergunakan bahan bakar yang bebas timah (unleaded fuel)
44. Pergunakan bahan bakar beroktan rendah.
45. Mengkonversi mesin kendaraan anda untuk memakai gas alam yang dipadatkan.
46. Merawat mesin dengan teratur.
47. Pilih kendaraan yang menggunakan bahan bakar paling efisien.
48. Jika hendak mencetak (nge-print) periksa setting print terlebih dahulu, pergunakan cetak draft untuk menghemat tinta.
49. Pergunakan dibalik kertas yang telah terpakai untuk kebutuhan intern.
50. Jangan pergunakan gambar-gambar yang yang tidak dibutuhkan dalam sebuah tulisan, karena gambar membutuhkan tinta yang lebih.
51. Pilih jenis dan ukuran huruf yang standart.
52. Jangan mempergunakan pupuk yang mengandung zat kimia atau penyalahgunaan pestisida.
53. Pergunakan bahan kimia untuk tanaman herbisida dan fungisida seefisien mungkin.
54. Mulailah menanam tanaman dengan teknik hidroponik (ditanam tanpa menggunakan tanah dan hanya memberi gizi secukupnya di dalam air.
55. Untuk pedagang keliling, jangan menghidupkan alat-alat yang menimbulkan suara bising, kecuali untuk memberikan demonstrasi kepada konsumen.
56. Menghindarkan musik pengiring ditempat-tempat publik.
57. Jangan mengoperasikan peralatan pada jam-jam puncak istirahat.
58. Hindari memperdengarkan musik bersuara keras, sehingga mengaburkan bunyi pengumuman yang penting.
59. Pastikan bahwa peralatan benar-benar kedap suara dan diservis untuk memperkecil suara bising.
60. Pakailah alat penutup telinga jika bekerja pada mesin yang bersuara bising.
61. Pastkan agar produk yag menimbulkan suara mengeluarkan suara sekecil mungkin atau diisolasi.
62. Gunakanlah alat-alat musik pada tingkat suara yang wajar dan tidak memekakkan telinga.
63. Jangan menempel poster,atribut organisasi atau hal-hal yang berbau promosi di dinding atau tembok di area publik.
64. Hindari pemasangan tanda penunjuk atau rambu lebih dari satu sehingga orang tidak dibingungan dengan rambu itu.
65. Pasanglah reklame atau baliho pada tingkat kewajaran.
66. Jangan bangun pabrik yang menimbulkan pencemaran di daerah pemukiman.
67. Pastikan adanya prasarana yang memadai untuk pembuangan seluruh limbah.
68. Meminimalisir tingkat asap beracun dan limbah cair yang rendah.
69. Cari informasi dari pemerintah mengenai standar pencemaran udara dan air yang dapat diterima.
70. Pergunakan bahan bakar yang paling sedikit menimbulkan pencemaran.
71. Pergunakan teknologi pembersih atau anti pencemaran yang ada untuk menjaga agar prosesing pabrik anda menjadi bersih.
72. Hindarkan pemakaian bahan-bahan beracun, kecuali jika hal tersebut sangat diperlukan sekali.
73. Jangan menanam limbah beracun tanpa nasehat ahli.
74. Jangan membuang limbah beracun di luar pabrik anda.
75. Jangan membakar limbah industri di tempat terbuka. (Berbagai Sumber)

Apapun yang anda lakukan dan apapun yang anda beli, pikirkan apakah
anda merusak lingkungan kita??

Sunday, April 12, 2009

13 Reasons your Facebook account will be disabled

Akhir-akhir ini banyak laporan tentang akun-akun facebook yang tiba-tiba tidak bisa di akses lagi.
Disini ada 13 alasan kenapa akun facebook kita akan dibanned oleh pihak Facebook:

1. You didn't use your real name
Don't try to use a nickname (or initials)in lieu of the name on your birth certificate, because Facebook will find you and spit you out.
Tidak menggunakan nama asli.

2. You joined too many groups
Remember that the maximum limit is 200 groups per user. More than that just looks desperate, don't you think?
Bergabung dengan terlalu banyak group. Maksimum kita bisa bergabung dengan 200 group saja.

3. You posted too many messages on a wall or in a group
Even Guy Kawasaki had his account disabled--in his case for "excessive evangelism."
Terlalu banyak posting di wall atau group.

4. You posted in too many groups, too many user's walls
You may be axed for being too verbose in too many places. That's what spammers do, silly. On Facebook it is better--or at least safer--to be seen than heard.
Posting ke banyak group atau wall pengguna lainnya.

5. You friended too many people
Not so long ago this was a prime cause of disabled accounts, but Facebook has instituted a maximum of 5000 friends that should protect you from yourself.
Teman anda melebihi 5000.

6. Your school/organization affiliation is doubtful
The overlords are sometimes not very trusting, and they may accuse you of not graduating from Harvard (or Plum Senior High School). The impertinence! Better have your diploma ready.
Sekolah Anda diragukan.

7. You're poking too many people
We've heard this from multiple sources, and it's easy enough to avoid. Save the pokes for people you *really* like, as mum always said. But beware the odd FB app that pokes on your behalf.
Poke kebanyak orang.

8. For advertising your app on wall posts
The line between spam and self-promotion is a thin one, but let it be known that pimping your shiny new Facebook app is definitely considered SPAM.
Akun anda untuk mengiklankan sesuatu.

9. Using duplicate text in multiple messages
Some people paste a generic welcome message into friend requests to save time. DON'T DO THIS! It makes you look like a spammer. (Ironically, pro spammers are probably randomizing their messages to avoid this trap)
Mengirimkan banyak pesan yang sama.

10. You are a cow, dog, or library
Being a real person is not enough, you must be a homo sapien. Accounts have been deleted for cows, dogs and libraries.
Anda bukan manusia??

11. You are under eighteen years old
According to one report a user's account was suspended when they suspected her of being under 18. She was required to enter a work email address to prove her maturity, at which point her account was reinstated. [note: other users have pointed out that being under 18 is fine if you're part of a High School group, though underage home schoolers have been told to bugger off]
Dibawah 18 tahun.


12. You wrote offensive content
Reports of "sudden death" on accounts have been reported by users who were told they had posted offensive content, but were not provided details of the offense.
Bersifat SARA.

13. You scraped information off Facebook
They have a zero tolerance policy for page scraping (i.e. pulling content off their web pages via a script). Unfortunately, they don't have a reliable way of proving it's you who's doing the scraping (IP matching is probably as good as they can get), so you may find this a difficult charge to defend yourself against.
Sejenis menggunakan script untuk menampilkan konten dari web Anda.

Untuk membaca lebih lengkap silahkan simak di
http://getsatisfaction.com/facebook/topics/13_reasons_your_facebook_account_will_be_disabled

Tarif Speedy turun lagi

Wah..patut dapat acungan jempol buat pemerintah yang sudah menurunkan tarif Internet. Dan akhirnya Speedy pun menurunkan tarif Internetnya. Saya sebagai pengguna Speedy tentu sangat bersuka cita dengan kebijakan ini. Walaupun saya masih bingung dengan paket yang ditawarkan. Terkesan paket baru. Ya memang itu adalah layanan paket baru. Lalu kemana layanan paket yang dulu? Masih menjasdi tanda tanya buat saya.

Ok, sekarang kita mending lihat saja tabel paket dan tarif yang baru dari Speedy :



Paket MAIL (Limited 15 Jam 1 Mbps)
Dengan kecepatan 1 Mbps downstream dan 256 kbps upstream dan harga yang murah, paket ini ditujukan untuk pengenalan internet atau untuk pengguna yang jarang menggunakan internet tetapi menginginkan koneksi yang cepat.

Paket CHAT (Limited 50 Jam 1 Mbps)
Dengan kecepatan 1 Mbps downstream dan 256 kbps upstream dan harga yang terjangkau, Anda dapat melakukan koneksi internet dengan kecepatan tinggi dengan durasi yang lebih panjang.

Paket FAMILY (Unlimited 384 kbps)
Dengan kecepatan 384 kbps downstream dan 96 kbps upstream tanpa batas waktu Anda dapat berinternet sepuasnya untuk browsing maupun chatting selama masih dalam batas kuota 3 GB per bulan. Ketika kuota usage tercapai, kecepatan efektif akan diturunkan hingga akhir bulan dan akan kembali ke kecepatan semula pada awal bulan berikutnya.

Paket LOAD (Unlimited 512 kbps)
Dengan kecepatan 512 kbps downstream dan 128 kbps upstream tanpa batas waktu Anda dapat berinternet sepuasnya untuk browsing yang lebih cepat, download, maupun chatting selama masih dalam batas kuota 3 GB per bulan. Ketika kuota usage tercapai, kecepatan efektif akan diturunkan hingga akhir bulan dan akan kembali ke kecepatan semula pada awal bulan berikutnya.

Paket GAME (Unlimited 1 Mbps)
Dengan kecepatan 1 Mbps downstream dan 256 kbps upstream serta alokasi kapasitas ke gateway internasional yang lebih besar cocok untuk penggunaan internet yang dishare hingga ke sekitar 10 pengguna.

Paket EXECUTIVE (Unlimited 2 Mbps)
Dengan kecepatan 2 Mbps downstream dan 512 kbps upstream serta alokasi kapasitas ke gateway internasional yang lebih besar cocok untuk penggunaan internet yang dishare hingga ke sekitar 20 pengguna.

Paket BIZ (Unlimited 3 Mbps)
Dengan kecepatan 3 Mbps downstream dan 512 kbps upstream serta alokasi kapasitas ke gateway internasional yang lebih besar cocok untuk penggunaan internet yang dishare hingga ke sekitar 30 pengguna.

Untuk info lebih lengkap bisa dilihat di :
http://main.telkomspeedy.com/index.php?option=com_content&view=article&id=112&Itemid=66#tsdc

Sunday, April 5, 2009

Tarif Internet Turun per April 2009

Sempat buka-buka di kompas.com tidak menyangka dapat kabar yang menggembirakan. Sebagai pemakai jasa Internet hal ini patut untuk diacungi jempol. ALhamdulillah mulai APril ini akan ada penurunan tarif Internet. Dari pihak Telkom sendiri, sebagai penyedia layanan Speedy, berancang-ancang untuk menurunkan tarif berkisar antara 20%.
http://bisniskeuangan.kompas.com/read/xml/2009/04/01/15525031/telkom.turunkan.tarif.internet.20.persen

Ada beberapa berita terkait dalam hal ini yaitu
http://bisniskeuangan.kompas.com/read/xml/2009/03/14/1536026/april.tarif.internet.turun
http://bisniskeuangan.kompas.com/read/xml/2009/03/29/20482270/tarif.internet.turun.usai.pemilu..
Keputusan yang sangat baik dilakukan oleh depkominfo untuk menurunkan tarif. Okelah tidak apa-apa jika memang kita harus menikmati setelah pemilu.
Sebenarnya jika dilihat dari beberapa rekan yang diluar negeri menagatakan bahwa Indonesia merupakan negara yang akses komunikasinya masih terbilang mahal. Ini merupakan salah satu penghambat akan kemajuan bangsa untuk lebih melek Internet. Namun setelah penurunan ini diharapkan pengguna Internet akan semakin bertambah.
Menurut saya Internet itu adalah perpustakaan terbesar saya. Kumpulan buku itu tersusun rapi, terindex dengan baik. Tidak perlu susah-susah keperpustakaan, masuk, trus mencari buku lewat komputer. ketemu buku yang dicari, langsung ke rak tempat buku, telusur satu-satu buku, ketemu cari tempat duduk, mulai buka daftar isi...dan ternyata yang dicari...tidak ada.
Coba bedakan ketika buka Internet, buka search engine, tulis kata kunci, sudah deh tinggal klik2 saja, langsung dibawa ke tujuan. Tidak ketemu tinggal buka yang lain.
Nah semoga saja dengan semakin murah Internet, semakin terbuka wawasan masyarakat Indonesia.

Jadikan Bangsa Ini Bangsa Yang Cerdas

Laporan Kerja Lab COA modul 2 Perangkat Digital

1.
Flip-flop merupakan rangkaian sequensial yang mempunyai fungsi sebagai pengingat(memory). Flip-flop mampu melakukan proses penyimpanan data sesuai dengan kombinasi masukan yang diberikan dan data yang tersimpan itu dapat dikeluarkan sesuai dengan kombinasi yang diberikan. Berikut beberapa hubungan input-output pada flip-flop:
a.Set, akan menghasilkan output bernilai 1 apapun kondisi inputan yang diberikan.
b.Reset, menghasilkan output bernilai 0 apapun kondisi inputan yang diberikan.
c.Hold, kondisi output tidak berubah dari kondisi inputan.
d.Toggle, kondisi output kebalikan dari kondisi inputan.


2.
A. Multiplier 2x2bit
Pada dasarnya metoda perkalian menggunakan multiplier sama dengan saat kita melakukan perkalian bilangan desimal biasa. Yaitu pertama melakukan perkalian dari bagian paling kanan kemudian terus sampai ke bagian paling kiri. Kemudian menambahkannya. Berikut ini adalah method yang dipakai pada multiplier 2x2bit.


Jika dilakukan perhitungan maka akan didapat



Tabel Kebenarannya adalah sebagai berikut:


Code VHDL-nya yaitu



Simulasinya:




B. D Flip-Flop
D Flip Flop memiliki 1 buah inputan (D) dan akan menghasilkan 2 buah output yaitu Q dan Q’. D Flip Flop akan aktif jika terjadi perubahan clock dan clock bernilai 1. D Flip Flop akan menghasilkan keluaran yang sama dengan masukkan yan diberikan, sehingga disebut juga flip flop data.
Berikut tabel kebenaran D Flip-flop
Code VHDLnya



Simulasinya :

Menkoinfo: Hacker Jangan Ganggu

Liputan6.com, Jakarta: Menteri Komunikasi dan Informatika Muhamad Nuh meminta kepada semua hacker atau para pengacau sistem data untuk tidak mengganggu sistem penghitugan suaca cepat Komisi Pemilihan Umum. Jika ada yang mengganggu, pihaknnya bakal bertindak tegas berupa denda hingga hukuman kurungan. Demikian dikatakan Muhamad Nuh di Jakarta, baru-baru ini.

Pemintaan ini menjawab keraguan banyak pihak terkait tingkat keamanan sitem penghitungan cepat pusat tabulasi elektronik KPU. Perlu diketahui, ada 37 komputer berikut operatornya akan bekerja ekstra keras. Masing-masing operator mewakili satu provinsi di Indonesia.

Hasil penghitungan dari seluruh daerah kota dan kabupaten akan dikumpulkan di ruangan pusat teknologi informasi yang dibangun KPU bersama BPPT. Seluruh suara yang masuk dari setiap daerah akan langsung ditabulasikan dan kemudian dipublikasikan melalui jaringan internet. Ini tentu bisa diakses langsung oleh masyarakat di manapun.

Selain mendapatkan informasi secara cepat, masyarakat juga diharapkan mengawasi rekapitulasi perhitungan suara dari tingkat nasional hingga ke tempat pemungutan suara. Pusat tabulasi elekronik yang terletak di Gedung Telkom, Gatot Subroto, Jakarta Selatan, ini hanya sebagai penghitungan cepat saja. Sedangkan hasil putusan penghitungan tetap, KPU masih menggunakan penghitungan secara manual [baca: Pusat Tabulasi Suara Pemilu Diluncurkan].

Communication : A Golden Bridge To A Better Socio-Cultural Life

By Dr.H.M Solatun Ibn Muhammad Djamil

Paparan beliau saat kuliah Studium Generale tentang komunikasi sangat menarik untuk disimak. Disini kita diajarkan bagaimana sebuah komunikasi yang baik yang harus kita lakukan. Komunikasi berasal dari bahasa Latin Communis yang berarti Commonness. JIka didefinisikan maka komunikasi adalah proses pembuatan suatu makna antara dua orang atau lebih(Stewart L Tubbs and Sylvia Moss). Tapi ternyata komunikasi tidak hanya dilakukan oleh dua atau lebih orang. Bisa saja kita melakukan komunikasi dengan diri kita sendiri. Itulah yang dinamakan dengan intrapersonal communication yaitu mengkomunikasikan antara satu pikiran/pengalaman/pengetahuan dengan pikiran yang lain yang sudah kita miliki. Contohnya adalah ketika kita menanyakan kepada diri kita tentang bagaimana sikap kita sehari-hari. Jika dilihat komunikasi ini akan terlihat pada saat kita melakukan instrospeksi diri.
"Communication is Culture and Culture is Communication" (Edward T. Hall). Ini adalah pertanyaan yang paling fundamental dari sebuah komunikasi. Dikatakan bahwa komunikasi merupakan budaya, dan budaya adlah komunikasi. Untuk itu sebelum kita melakukan komunikasi dengan pihak lain yang berbeda tempat maka ketahuilah dulu budaya mereka. Sesuai dengan peribahasa dimana bumi dipijak maka disitu langit dijunjung. Kita pasti akan tahu betapa berbedanya cara berkomunikasi antar satu negara dengan negara lain. Namun, patut kita ketahui bahwa tidak perlu jauh-jauh untuk mencari sebuah perbedaan cara berkomunikasi. Antar dua daerah saja yang berdekatan saja bisa mempunyai perbedaan cara berkomunikasi yang berbeda. Inilah pengaruh dari budaya yang mereka miliki.
Kita perlu mempelajari komunikasi karena manusia cenderung untuk Ethnocentric (memandang segala sesuatu dari sudut pandang budaya sendiri), komunikasi terikat pada budaya, komunikasi merupakan kebutuhan tiap manusia dan komunikasi berjalan secara komplek dann dinamis. Dengan berkomunikasi kita mampu bertukar pikiran dengan orang lain. Karena komunikasi merupakan cara kita menyampaikan sesuatu pikiran kita kepada pihak lain.
Banyak cara komunikasi yang bisa kita lakukan. Secara umum cara berkomunikasi adalah dengan kita mengucapkan kata-kata dengan mulut kita. Namun, jangan heran bahwa hanya dengan bahasa tubuh bahkan kita diam itupun merupakan salah satu cara kita mengkomunikasikan sesuatu hal kepada orang lain. Itulah kenapa komunikasi bisa dikatakan sangat komplek.
Komunikasi yang paling baik/efisien adalah komunikasi yang mampu untuk memberikan suatu pemahaman yang sama antara satu pihak yang memberikan informasi kepada pihak yang menerima komunikasi. Atau bisa dikatakan tidak terjadi misunderstandings antara pihak pemberi dan penerima.

Saturday, April 4, 2009

PENDEKATAN OBJECT ORIENTED DESIGN PADA PERANCANGAN EMBEDDED SYSTEM BERBASIS SYSTEM C

Oleh Maman Abdurohman, ST.MT

Embedded sytem berbasis System C merupakan suatu perangkat yang ditanamkan dalam sebuah sistem. Kebutuhan akan embedded sistem sekarang ini maju pesat. Banyak komponen-komponen hardware baru yang bisa tiap hari kita ketahui adalah keluaran terbaru dari pabrikan. Bukan hanya hardware dari komputer yang membutuhkan suatu embedded system, sebenarnya semua perangkat elektronik menggunakan embedded system. Di jaman sekarang ini yang paling tumbuh adalah pada sistem komputasi mobile.

Pengembangan embedded sistem itu sendiri meliputi spesifikasi produk yang akan dibuat, perancangan dan kemudian implementasi. Untuk sebuah perancangan suatu sistem saja dibutuhkan waktu antara 2 hingga 6 bulan. Hal ini supaya hasil yang diharapkan akan maksimal. Tapi hal ini juga belum menjamin akan keberhasilan suatu hardware jika sudah dipasarkan. Karena terlalu lama dalam suatu perancangan akan menyebabkan teknologi yang dipakai bisa tertinggal. Atau sudah tidak sesuai dengan permintaan pasar. Kemudian tahap kedua adalah perancangan embedded sistem. Dalam tahapan kedua ini juga sebenarnya terdiri dari tahap-tahap atau fase lain yaitu fase produk spesification, hardware dan software partitioning. Dalam pemodelan perangkat keras bisa menggunakan pemodelan sistem gerbang, register transfer level atau transaksi. Setelah tahapan perancangan maka tahap terakhir yaitu suatu tahapan penggabungan perangkat keras dan perangkat lunak yang telah dibuat yang kemudian akan dilakukan uji coba. Kemudian pada akhirnya akan dilakukan perawatan(maintenance) dan upgrading pada sistem tersebut.

Pada pemodelan level transaksi, peningkatan Abstraksi pemodelan dapat menggunakan beberapa bahasa pemodelan seperti sistem C yang berbasis C++, system verilog yang berbasis verilog, sedangkan model perancangan umum menggunakan UML yang berbasis pada object oriented serta terstruktur(berupa aliran data) Disini yang menjadi perbandingan adalah antara System C dan juga UML. JIka keduanya dibandingkan akan terdapat beberapa kesamaan. Jika pada System C yaitu pemrograman, channel, interface, port, nama port, type data dan prosesor yang terdapat pada system C. Sedangkan pada UML akan mengenal class sc_modul, class sc_channel, class virtual, atribut class, nama atribut, tipe atribut dan method class. System C membutuhkan VHDL, Verilog dan C++ yang dilengkapi dengan library hardware.

Untuk pemodelan pada perangkat lunak bisa menggunakan sistem terstruktur yaitu menggunakan DFD berupa input kemudian proses lalu output. Dan juga mengguanakn object oriented.